by

Ivansa Disorot Soal Evaluasi Kinerja PNS

Wabup Minahasa Ivan Sarundajang
Wabup Minahasa, Ivan Sarundajang

Minahasa – Sejumlah elemen masyarakat di Kabupaten Minahasa, menyorot kinerja Wakil Bupati Minahasa, Ivan SJ Sarundajang (Ivansa), terkait fungsi pengawasan Pegawai Negeri Sipil (PNS), yang dinilai jalan ditempat. Bahkan, hingga kini belum ada evaluasi kinerja yang dilakukan Ivansa.

Tokoh pemuda Minahasa, Allan Sinyo Parinusa SSos, kepada wartawan, Rabu (23/04) mengatakan, dirinya mempertanyakan fungsi pengawasan yang melekat kepada Wakil Bupati Minahasa tersebut.

“Hingga memasuki triwulan kedua di Tahun 2013 ini, belum ada evaluasi yang dilakukan oleh Pemkab Minahasa terkait kinerja PNS. Kami berharap, Ivansa sebagai fungsi pengawasan, bisa segera melakukkan evaluasi kinerja di seluruh SKPD yang ada,” ujar Parinusa.

Dikatakan Parinusa lagi, Ivansa sebaiknya tidak terlalu sibuk mengatur daerah otonomi baru, sementara tugas pokoknya mengenai evaluasi terbengkalai.

“Bagaimana birokrasi dan reformasi berjalan baik, jika pengawasan atau evaluasi lewah. Untuk itu, kami meminta Pemkab Minahasa dalam hal ini Wakil Bupati Minahasa untuk bisa segera melakukan evaluasi,” tuturnya.

Menanggapi ini, Ivansa ketika dimintai tanggapan mengatakan, dalam waktu dekat pihaknya akan segera melakukan evaluasi.

“Terima-kasih sudah mengingatkan saya akan hal ini. Kami akan segera melakukan evaluasi kinerja baik fisik dan keuangan,” kata Ivansa, sembari menambahkan bila dalam pelaksanaan evaluasi kinerja, setiap Tahun pihaknya melakukan empat kali evaluasi.(fernando lumanauw)

Comment

Leave a Reply

News Feed