by

Serpihan Pesawat Elang Nusantara Air yang Jatuh di Perairan Minut Mulai Ditemukan

Manado – Tim evakuasi mulai menemukan serpihan pesawat Elang Nusantara Air yang jatuh di perairan Kema, Minahasa Utara, Selasa (2/12) pagi.

Tim yang tergabung dari anggota TNI, Polisi serta Tim SAR tepat pukul 13.20 WITA mulai menemukan roda pesawat serta serpihan lainnya di perairan Kema.

Wakil Direktur Pol Air, AKBP Endang Karnadi yang turut serta melakukan evakuasi mengatakan, serpihan pesawat Elang Nusantara Air ditemukan sekitar 20 kilo dari daratan. Selain itu kata Endang, di perairan, minyak pesawatnya juga telah kelihatan.

“Minyaknya sudah kelihatan. Namun untuk awaknya belum ditemukan. Diperkirakan pesawatnya jatuh di kedalaman 100 meter,” kata Endang.

Ditambahkannya, jatuhnya pesawat Elang Nusantara Air dengan nomor penerbangan PK-ELR. TYPE THRUSH-510P, jatuh ke perairan Minut kerena cuaca di Maluku buruk, sehingga pesawatnya tak bisa menjaga keseimbangan hingga akhirnya terjatuh.

“Di Maluku pesawatnya oleng, karena cuaca buruk. Pesawat itu rencana landing di Manado 10.15 WITA,” tambahnya.

Hingga berita ini diturunkan tim masih melakukan evakuasi. Seperti diketahui, pesawat Elang Nusantara Air terjatuh di perairan Minut, Selasa (2/12) pagi sekitar Pukul 7.00 WITA. (Jenglen manolong)

Comment

Leave a Reply

News Feed