Naskah Soal Tiba, UN SD di Tomohon 100 Persen Siap

Uncategorized

Tomohon – Setelah Ujian Nasional SMA/K, MA dan SMP telah selesai dilaksanakan, kini giliran UN Sekolah Dasar (SD) yang akan digelar pada pekan depan. 

Kepala Dinas Pendidikan Daerah (Diknas) Kota Tomohon Dolvin Karwur Jumat (03/05) mengatakan bahwa untuk naskah soal ujian sudah tiba pada Jumat siang dari provinsi. Sehingga, Penyelenggaran UN SD di Tomohon sudah siap 100 persen termasuk para guru dan murid.

Karwur berharap agar kepala sekolah, guru dan orang tua melakukan upaya-upaya preventif terhadap peserta UN agar mereka tidak terlalu terbebani dengan UN.

Karwur didampingi sekretaris max Herling Pondaag bersama kabid dikdas Sony Saruan menerima naskah soal UN SD dari pihak percetakan dan Dinas Pendidikan Nasional Sulut. Penyerahan dan penandatanganan berita acara tersebut dihadiri juga oleh kepala-kepala sekolah SD se-Kota Tomohon.

Leave a Reply