Kawasan Tertib Lalu Lintas Manado Dilaunching

Manado – Setelah dilakukan sosialisi 2 pekan sebelumnya, Selasa (16/4) Kawasan Proyek Percontohan Kawasan Tertib Lalu Lintas (PPKTL) di-launching. Acara yang digelar di halaman Blue Banter tersebut dihadiri langsung Walikota, GS Vicky Lumentut dan Wakil Walikota Harley A. B. Mangindaan.

Dalam sambutannya Lumentut mengatakan penetapan kawasan tertib lalu lintas diharapkan dapat membangun budaya tertib lalu lintas dalam masyarakat.

“Manado telah mengalami banjir kendaraan sehingga perlu dicarikan solusi,” kata orang nomor satu di kota Tinutuan tersebut.

Hadir dalam kegiatan di antaranya, Gubernur Sulut SH Sarundajang, Kapolda Sulut Dicky Atotoy, Danrem Santiago 131 Jhoni Tobing, Kepala Dinas Perhubungan Manado YB Waworuntu serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah.

Leave a Reply

News Feed