Peristiwa 9 Remaja Tewas di Minahasa, Sarundajang: Alam Tak Bersahabat

cybersulutnews.co.id — Gubernur Provinsi Sulawesi Utara, Sinyo Harry Sarundajang menyampaikan turut berbela sungkawa atas peristiwa tewasnya sembilan remaja di pantai Lalumpe, Kabupaten Minahasa.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Suawesi Utara, kami turut berbela sungkawa terhadap korban yang meninggal” kata Sinyo

Namun Sinyo mengingatkan, kejadian yang menimpa sembilan remaja itu menjadi pembelajaran bagi warga yang lain untuk tetap selalu waspada terhadap alam

“dimana pun kita, baik di pantai, atau tempat tujuan kita pergi, hendaklah selalu waspada dengan alam, alam tidak bersahabat. Kita tidak tahu kapan maut menghampiri kita.” kata Sinyo saat berbincang-bincang melalui sambungan telepon dengan cybersulutnews.co.id, Minggu malam 26 Mei 2013.

Terpisah, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Utara, Hoyke Makarawung menyatakan, penyebab tewasnya para remaja saat itu lantaran adanya gelombang pasang di pantai, hingga secara tiba-tiba mereka terseret dengan arus yang kencang.

“korban tenggelam berjumlah 12 orang remaja, mereka sedang mandi di pantai Lalumpe, korban yang meninggal sembilan orang, dan tiga yang selamat” kata Hoyke melalui pesan singkat yang diterima cybersulutnews.co.id

Menurut Hoyke, saat ini bantuan terhadap korban yang meninggal dunia telah diberikan, baik dari BPBD Provinsi Sulawesi Utara dan Pemerintah Kabupaten Minahasa, “upaya bantuan sudah diberikan, Pemprov Sulut dan Pemkab Minahasa, kami juga berterima kasih kepada warga yang turut serta melakukan evakuasi jenazah saat itu” ujar Hoyke.

Sebelumnya diberitakan, para remaja itu melakukan rekreasi di pantai Lalumpe disekitar pantai Tulap Kecamatan Lembean Timur Kabupaten Minahasa. Mereka bersama rombongan Gereja Sentrum Minahasa mendatangi pantai itu untuk rekreasi, naas, rekreasi mereka berujung maut hingga menelan sembilan korban tewas terseret arus kencang Sabtu 25 Mei 2013

“Peristiwa itu sekitar pukul 15.00 Wita, menurut beberapa saksi kejadiannya begitu cepat” kata Hoyke. Lanjut dia, usai peristiwa itu, warga setempat langsung melakukan evakuasi para korban (Simak Video Evakuasi Korban Remaja Yang Terseret Arus oleh warga).

Berikut Nama Korban (Data BPBD Provinsi Sulawesi Utara)

Korban Meninggal

1. Pingkan Mentu (16)

2. Noni Rarung

3. Valdo Surentu (17)

4. Sherina Onggeleng (14)

5. Rezky Chandra Walangitan (18)

6. Gabriela Surentu (14)

7. Dandry Wuisang (12)

8. Angie Gabriela Tengkel (14)

9. Geronimo Mailantang (16)

Korban Selamat

1. Andre Tumengkol

2. Revlan Mentu

3. Gabriel Waney

 

Baca juga: HOT Topic: 9 Remaja Tewas Tenggelam di Minahasa

Tinggalkan Balasan

News Feed