by

Wahju Prihandono Pimpin Rakorev, Ternyata ini yang Dibahas

Bitung – Rapat Koordinasi dan Evaluasi (Rakorev) Balai Diklat Hukum dan HAM Sulawesi Utara (Sulut) kembali digelar, Jumat (15/9/2023) siang. Kegiatan ini dipimpin Kepala Balai, Wahju Prihandono SH MH.

Adapun pembahasan menitikberatkan pada anggaran untuk mendukung pelaksanaan pelatihan di triwulan IV nanti.

“Kita evaluasi per divisi kerja masing-masing guna mengetahui sejauh mana kesiapannya, termasuk anggaran untuk kegiatan,” ujar Prihandono, Jumat (15/9/2023).

Ia berharap lewat rapat ini setiap potensi yang bisa mengganggu jalannya kegiatan nanti sudah bisa diminimalisir atau diantisipasi.

“Tujuan kita adalah agar ketika hari H pelaksanaan setiap kegiatan, semua sudah siap. Kalau pun ada eror, sudah boleh diminimalisir dampaknya,” katanya.

Kasie Penyelenggara, Abdul Majid Ode SH menyebutkan jika sejumlah rencana pelatihan sedang disusun untuk memenuhi target peserta pelatihan.

“Kami targetkan 300 peserta akan mengikuti sejumlah pelatihan serta bimbingan teknis nanti,” ungkap Majid.


Sementara

Kasubag Tata Usaha (TU), Fetty H Wantania, menyebutkan bahwa perlu ada revisi anggaran dalam upaya menopang setiap program di triwulan akhir ini.

“Anggaran kegiatannya perlu direvisi lagi sehingga pelaksanaan kegiatan nanti tidak terganggu hanya karena masalah anggaran, saat ini kami (TU) sedang melakukan penyisiran anggaran, akan kami revisi anggaran pada sejumlah akun,”

ujar

Wantania

.(FerdinandRanti)

Comment

Leave a Reply

News Feed