by

Musim Kemarau, Sumber Mata Air Danowudo Milik PDAM Bitung Turun 60 Persen

Bitung,CSN- Akibat musim kemarau yang terjadi dalam beberapa hari ini, sumber mata air terbesar milik PDAM Bitung, di Danowuu berkurang sekitar 60 persen.
Hal ini disampaikan oleh Direktur PDAM Bitung, Drs Hengky Sampouw kepada CSN, Senin (15/9). Sumber mata air terbesar kami Danowudu yang memproduksi 135 liter per detik saat ini sdh turun 60 persen, akibat kemarau,” ujar Sampouw. Lanjut dikatakannya, masalah ini tidak hanya terjadi di Bitung, namun juga dialami berbagai daerah di indonesia. Akibatnya sekitar 5920 pelanggan sulit utk dilayani oleh PDAM sekalipun sudah menggunakan sistim penjadwalan.
“Pengugarangan debit air ini belum dihitung jika ada pemadaman listrik oleh PLN, serta perbaikan pipa jika ada yang bocor dan gangguan pompa,” tukasnya. Oleh kareanya Sampouw menghimbau kepada masyarakat pelanggan PDAM Bitung, untuk kiranya memahami akan masalah ini dan bila perlu lakukan penghematan air. (Hezky)

Comment

Leave a Reply

News Feed